Mengenal Beberapa Istilah Dalam Bisnis Affiliasi |
Anda sering kali menemukan dalam forum diinternet orang-orang membicarakan iklan CPC, CPM dan CPA. Apaan sih itu ? Sebagai pemula tentu saja anda akan kebingungan. Coba-coba nyambung dikit dengan istilah tadi. Baiklah, kita cari tau disini. Berikut sedikit gambaran tentang CPC, CPM dan CPA.
CPC (Cost Per Click)
Jenis iklan CPC adalah bentuk iklan dimana anda akan mendapatkan uang apabila iklan di klik oleh pengunjung blog/website anda.
Contoh iklan CPC
1. Google Adsense (harga perklik dengan bayaran Dolar)
2. KlikSaya (harga perklik rata-rata 300-400 rupiah perklik)
3. Adsensecamp (harga perklik rata-rata 300-400 rupiah perklik)
4. dan lain-lain
CPM (C0st Per Mille)
Jenis iklan CPA Adalah bentuk iklan dimana anda akan mendapatkan uang apabila iklan banner atau iklan lain ditampilkan setiap 1000 kali di sebuah situs atau blog.
CPA (Cost Per Action)
Jenis iklan CPA Adalah bentuk iklan dimana anda akan mendapatkan uang apabila pengunjung blog/website melakukan klik iklan dan melakukan tindakan/action tertentu (misalnya ketika mereka berlangganan news letter atau membeli sebuah produk tertentu). Kebanyakan program affiliasi.
Bisnis CPA marketing merupakan salah satu yang paling mudah dan menguntungkan. Tapi apa itu CPA? Pada dasarnya, CPA atau Cost per-Action atau Cost per-Acquisition adalah turunan dari Affiliate Marketing. CPA marketing merupakan salah satu cara terbaik yang sangat populer untuk mendapatkan penghasilan secara online karena rata-rata komisinya besar. Model bisnis ini menjadi populer karena fleksibel dan tanpa ikatan.
Apa saja action yang dimaksud itu ?
• Mengisi form pendaftaran
• Mendaftarkan alamat email
• Mengisi survei
• Mengunduh file
• Subscribe/berlangganan terhadap suatu layanan
• Menginstall software/aplikasi (sering juga disebut CPI – Cost per Install)
Dalam CPA marketing, kita akan mengajak orang lain untuk melakukan tindakan-tindakan/actions di atas kepada website/produk/layanan tertentu. Setiap kali berhasil, maka anda akan mendapatkan komisi.
Bisnis CPA adalah bisnis dengan basis online sistem yang biasa dikenal dengan nama lain PPL atau Pay Per Lead yang artinya anda akan mendapatkan bayaran setiap kali ada orang yang merespon. kebayakan bisnis ini memberikan sebuah survey atau pengisian polling yang kemudian komisinya masuk ke anda. Ada beberapa cara bisnis online CPA network :
1. Pay Per Sale (PPS)
Bisnis CPA dengan nama PPS ini membuat anda mendapatkan komisi atau keuntungan setiap kali anda berhasil menjual suatu produk ke orang lain. Ini adalah salah satu bisnis CPA yang paling mudah, sederhana dan hampir tanpa resiko. Bisa dikatakan model bisnis ini menempatkan anda menjadi seorang reseller atau affiliate marketing. Jumlah besaran keuntungan, komisi atau uang yang anda dapatkan setiap kali berhasil menjual produk biasanya sesuai kesepakatan anda sebelumnya.
2. Pay Per Click (PPC)
PPC ini membuat anda dibayar berdasarkan setiap kali orang mengunjungi website atau link anda dan mereka mengklik iklan yang anda buat disana, contohnya Google adsense. Semakin banyak yang menklik iklan and maka semakin besar komisi yang anda dapatkan. besarnya fee setiap klik akan berbeda-beda.
3. Pay Per Actian (PPA)
Dengan PPA anda akan mendapatkan uang ketika ada orang yang take action atau melakukan aksi pada website anda, bisa saja mereka hanya mengisi formulir, mendaftar atau mengunjungi.
Setiap cara pada bisnis CPA network harus memiliki usaha keras terutama pada awalnya. Anda harus fokus menjalankannya. Pilihlah metode yang paling sesuai untuk anda. Jika anda tergiur penghasilan yang fantastis, bisa jadi bisnis CPA network jadi pilihan anda.
Terima Kasih Telah Mengunjungi Website Kami Strategi Promosi Bisnis. Ikuti Update Kami dengan Cara Subscribe Via Email atau Like Fanpage Kami atau melalui Aplikasi Berikut :
Telegram : https://t.me/tutorialbisnisonline atau @tutorialbisnisonline
Baca Artikel Edukasi Disini :
Baca Artikel Kesehatan disini :
Temukan Berbagai Produk Properti disini :
Download Gratis Ebook Bisnis, Marketing, Properti, dan Lainnya disini
Baca Cerita Lucu, Humor disini :
Artikel Lainnya
loading...
loading...
No comments:
Post a Comment